Cari Dokter
myRSPIK
Tanya Kami
Bagikan :
Seminar Nyeri Tulang Belakang dan Nyeri Lutut

Nyeri Tulang Belakang dan Nyeri Lutut

Semua orang pernah mengalami nyeri. Nyeri menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitas seseorang. Nyeri timbul akibat respon saraf yang menerima rasa nyeri dari tubuh, dan merupakan tanda dari tubuh seseorang yang sedang mengalami gangguan. Nyeri bisa timbul akibat trauma, aktivitas fisik yang salah, dan kelainan fisik. Nyeri yang paling sering dialami seseorang yaitu nyeri tulang belakang dan nyeri lutut. Bagi wanita pengaruh hormon dapat menyebabkan nyeri lutut. Dan, banyak yang berobat ke rumah sakit setelah nyeri yang dialami cukup berat sehingga perlu dilakukan tindakan operasi. 

Untuk memberikan informasi seputar nyeri tulang dan nyeri lutut, RS Pantai Indah Kapuk mengadakan seminar awam yang dikemas dalam dialog sehat pada tanggal 2 September 2023 mengenai “ Nyeri Tulang Belakang, Apakah pertanda saraf kejepit?” dibawakan oleh Dr. Alfred Sutrisno, Sp. BS (K) & “Nyeri Lutut, Waspada Tulang Keropos”, dibawakan oleh dr. Yohanes Augustinus, Sp. OT dipandu oleh dr. Gishelly Marcella selaku Moderator.

Acara berlangsung seru dengan banyaknya peserta yang memberikan testimoni mengenai nyeri yang sering dialami selama ini, dan beberapa peserta, yang sudah pernah menjalani operasi. Pada kesempatan tersebut para dokter menjelaskan nyeri apa saja yang perlu diwaspadai dan apa pencegahannya terutama yang berkaitan dengan aktivitas fisik. Ayo, periksakan nyeri mu sebelum terlambat, karena mencegah tentu lebih baik daripada mengobati J